Minggu, 29 Januari 2017

LAPORAN PRAKTIKUM HUKUM PASCAL


LAPORAN PEMBELAJARAN IPA

“HUKUM PASCAL”




DISUSUN OLEH :

Asela Gabriella P.I.

VIII E / 03



Landasan Teori :


Blaise Pascal (1623-1662) mengemukakan suatu hukum yang berlaku untuk zat cair yang berada di dalam ruangan tertutup. Hukum tersebut menyatakan bahwa “Tekanan yang diberikan kepada zat cair di dalam ruangan tertutup diteruskan ke segala arah dan sama besar ”. Hukum tersebut dikenal dengan “Hukum Pascal”.


Rumus hukum pascal :

PA = PB atau F1 = F2
Jika
F1 / A1 = F2 / A2 maka F1 = A1 / A2 x F2 atau F1 = (D1 / D2)2 x F2
Keterangan Simbol:
F1 / F2 = Gaya yang ada pada permukaan A dan atau B (Newton / N)
A1 / A2 = Luas permukaan dari A dan atau B (meter persegi / m2)
D1 / D2 = Diameter dari permukaan A dan atau B (meter / m)

Bahan dan alat :

1. Kantong plastik ukuran 1 kg

2. Jarum pentul/peniti

3. Karet gelang


Cara kerja :

1. Isilah kantong plastik dengan air hingga ¾ bagian.

2. Ikatlah mulut kantong plastik dengan menggunakan karet gelang.

3. Tusuklah kantong plastik tersebut dengan menggunakan jarum pentul/peniti. Berikan 5-8 tusukan pada kantong plastik. Lakukan dengan hati-hati agar jarum pentul/peniti tidak mengenai tanganmu. Setelah menggunakan jarum pentul simpanlah di tempat yang aman agar tidak mengenai bagian tubuhmu atau bagian tubuh temanmu.

4. Tekanlah kantong plastik tersebut dengan menggunakan tanganmu hingga air di dalam kantong memancar keluar.


Kesimpulan :

1.    Setelah diberikan tekanan dengan menggunakan tangan, air pada kantong plastik akan memancar keluar. Apakah yang menyebabkan air tersebut memancar?
è Adanya tekanan dari tangan

2.    Bagaimanakah arah pancaran air yang keluar dari kantong plastik tersebut?
èPancaran air keluar dengan kuat bila ditekan , dan jumlah air banyak

3.    Bagaimanakah besarnya pancaran air yang keluar dari kantong plastik tersebut?
èBesar pancarannya sangat besar dan sangat kuat.




LAMPIRAN :


Alat dan Bahan 


kantong plastik yang sudah diisi air 3/4 bagian


munusuk kantong plastik menggunakan jarum 


Saat menekan kantong plastik agar air memancar keluar



Tidak ada komentar:

Posting Komentar